8 Orang Diperiksa Terkait Kerumunan Demo Pekerja Hiburan Malam Makassar

8 Orang Diperiksa Terkait Kerumunan Demo Pekerja Hiburan Malam Makassar

Reinhard Soplantila - detikNews
Jumat, 12 Feb 2021 20:28 WIB
Pekerja hiburan malam geruduk Balai Kota Makassar (Ibnu Munsir/detikcom).
Foto: Pekerja hiburan malam geruduk Balai Kota Makassar (Ibnu Munsir/detikcom).
Makassar -

Pekerja hiburan malam menggeruduk kantor Balai Kota Makassar menolak pembatasan jam malam pada Rabu kemarin hingga menimbulkan kerumunan massa. Polisi kini mengusut munculnya kerumunan massa itu dengan memeriksa sejumlah pihak.

"Delapan orang termasuk yang petugas satpol, kepala kesbang, petugas yang jaga, penanggung jawab korlapnya, tadi kita masih periksa masih kami panggil lagi klarifikasi semua," ujar Kasat Reskrim Polrestabes Makassar, Kompol Agus Chaerul, saat dikonfirmasi pada Jumat (12/2/2021).

Terkait hasil pemeriksaan kedelapan orang tersebut, Agus masih belum bisa memberikan kesimpulan. Polisi disebut masih akan memanggil beberapa orang lagi untuk diperiksa dan mendengar klarifikasinya terkait kasus tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Nanti itu, belum bisa kita simpulkan nanti rampung hasil pemeriksaan baru kita simpulkan karena masih banyak yang mau kita klarifikasi," kata Agus.

Agus menambahkan kasus ini mulai diusut setelah polisi melakukan koordinasi dengan tim Satgas COVID-19 terkait adanya kerumunan massa saat demo para pekerja hiburan malam yang diduga melanggar protokol kesehatan. Dia juga menyebut hingga kini tidak ada laporan yang masuk ke Polrestabes Makassar terkait dengan kerumunan massa tersebut.

ADVERTISEMENT

"(Pj Wali kota Makassar melapor) tidak ada, tidak ada itu, ada lagi yang bilang kepala kesbang melapor tidak ada, orang- orang itu kita panggil semua kita klarifikasi terkait kejadian kerumunan, itu intinya, mereka tidak melapor. Kami datang ke situ melihat ada kerumunan di situ yang kita duga melanggar protokol kesehatan itu intinya," tegas Agus.

Simak selengkapnya di halaman selanjutnya:

Sebelumnya diberitakan, massa dari pekerja hiburan malam menggeruduk Balai Kota Makassar menolak kebijakan Pj Wali Kota Rudy Djamaluddin yang menerapkan pembatasan jam malam. Massa sempat terlibat kericuhan dengan petugas.

Pantauan detikcom di Balai Kota Makassar, Rabu (10/2), massa berusaha memaksakan mobil komando masuk ke Balai Kota Makassar, tapi dihalangi oleh petugas Satpol PP. Karena jumlah massa lebih banyak, petugas Satpol PP Kota Makassar kemudian mengalah dan mempersilakan masuk.

Tak sampai di situ, mereka juga mengelar aksi disko DJ di halaman Balai Kota Makassar. Sejumlah perempuan muda tampak berjoget disko.

"Kami datang ke tempat ini untuk menentukan hidup kami, hidup para pekerja malam. Semua tempat hiburan kami ditutup, kita mau makan apa," kata koordinator aksi, Arul, di kantor Balai Kota Makassar, Rabu (10/2).

Halaman 2 dari 2
(rfs/rfs)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads