Terlilit Utang, Dua IRT di Sidrap Sulsel Nekat Kerja Sama Gelapkan 17 Mobil

Terlilit Utang, Dua IRT di Sidrap Sulsel Nekat Kerja Sama Gelapkan 17 Mobil

Hasrul Nawir - detikNews
Selasa, 08 Des 2020 19:28 WIB
ilustrasi kejahatan kriminal perampokan pembunuhan pemerkosaan pencopetan
Foto: Andi Saputra/detikcom
Sidrap -

Dua ibu rumah tangga (IRT) bernama Nurhedah (39) dan Vera (29), warga Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan, ditangkap polisi. Keduanya ditangkap lantaran dilaporkan melakukan penipuan dan penggelapan belasan mobil rental.

"Dari catatan sementara sudah ada 17 mobil yang mereka gadaikan setelah dirental dari para korban," ungkap Kasat Reskrim Polres Sidrap AKP Benny Pornika saat dimintai konfirmasi, Selasa (8/12/2020).

Berdasarkan pengakuan awal pelaku, kata Benny, keduanya bekerja sama merental mobil para korban. Setelah dirental, keduanya langsung menggadaikan mobil-mobil tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Setelah itu keduanya menggadaikan mobil-mobil yang dirental dengan harga bervariasi tergantung jenis mobilnya antara Rp 13,5 juta sampai Rp 20 juta per mobil, ditaksir mereka berdua sudah mendapatkan uang sekitar Rp 384,5 juta dari hasil penggelapan 17 mobil rental tersebut," urainya.

Apa alasan kedua wanita gelapkan mobil rental? Simak selengkapnya d halaman berikutnya.

ADVERTISEMENT

Benny menjelaskan, keduanya mengaku nekat menggadaikan mobil-mobil rental milik para korban karena terlilit utang.

"Mengakunya untuk bayar utang, namun masih kita dalami," terangnya.

Saat ini kedua pelaku telah diamankan di Polres Sidrap untuk menghindari amuk massa. Keduanya pun masih diperiksa oleh pihak kepolisian.

"Kita amankan untuk menghindari amuk massa, selanjutnya para korban kita arahkan untuk membuat laporan polisi besok pagi," tutup Benny.

Halaman 2 dari 2
(maa/maa)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads