1 Penambang Tewas Tertimbun Longsor, Tambang Ilegal di Jambi Ditutup Polisi

1 Penambang Tewas Tertimbun Longsor, Tambang Ilegal di Jambi Ditutup Polisi

Ferdi Almunanda - detikNews
Selasa, 01 Des 2020 10:01 WIB
Proses evakuasi penambang tewas di Jambi (dok. Istimewa)
Proses evakuasi penambang tewas di Jambi. (Foto: dok. Istimewa)
Jambi -

Seorang penambang emas di Kabupaten Tebo, Jambi, tewas tertimbun tanah longsor. Penambang emas ilegal bernama Ahmad Sugiono itu tewas tertimbun di lokasi galian.

"Pekerja itu sudah dievakuasi, evakuasinya secara manual, anggota sudah dikerahkan ke sana dan aktivitas tambang sekarang sudah dihentikan," kata Kapolres Tebo AKBP Gunawan Tri Laksono kepada wartawan, Selasa (1/12/2020).

Ahmad diketahui tertimbun longsor pada Senin (30/11) sore. Saat itu, Ahmad yang merupakan pekerja tambang emas ilegal sedang berada di dalam lubang galian.
Longsor kemudian terjadi dan menimpa Ahmad. Mayat korban diangkat setelah 3 jam proses evakuasi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Setelah diselamatkan jasad pekerja ini dibawa ke puskesmas untuk dilakukan visum. Sekarang jasad korban hari ini akan dikebumikan oleh keluarganya. Sementara untuk alat-alat tambang di sana sudah kita amankan," ujar Gunawan.

Polisi juga melakukan pemeriksaan saksi-saksi terkait kejadian ini. Pemilik lahan juga diperiksa polisi.

ADVERTISEMENT

"Saya sudah perintahkan Kasat Reskrim untuk periksa saksi-saksi dan pemilik lahannya. Dan untuk alat-alat yang lain di lokasi tambang sudah kita hancurkan," kata Gunawan.

(haf/haf)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads