Sebanyak 46.574 spesimen terkait virus Corona (COVID-19) diperiksa per hari ini. Dari total spesimen yang diperiksa, terdapat 5.418 kasus positif Corona.
Dari data yang dikutip Satgas Penanganan COVID-19, Sabtu (28/11/2020), spesimen sebanyak itu berasal dari 37.299 orang. Total ada sebanyak 5.612.789 spesimen dari 3.766.860 orang yang diperiksa di Indonesia.
Satgas COVID-19 melaporkan di seluruh Indonesia ada 426 laboratorium jejaring. Jumlah ini terdiri dari 307 laboratorium real time PCR (RT-PCR), 81 laboratorium tes cepat molekuler (TCM), serta 38 laboratorium RT-PCR dan TCM.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dilaporkan juga ada 68.606 kasus suspek Corona yang dipantau pemerintah.
Adapun total kasus Corona hingga hari ini sebesar 527.999. Sementara itu, terdapat tambahan 4.527 angka kesembuhan dari Corona, dengan total kasus sembuh sebesar 441.983. Untuk kasus meninggal, ada tambahan 125 kasus, dengan total kasus menjadi 16.646.
Jumlah 46.574 spesimen terkait Corona yang diperiksa sudah melampaui target yang diberikan Presiden Jokowi. Jokowi pernah menargetkan minimal 30 ribu spesimen yang harus diperiksa setiap hari.
Jika diartikan, kata 'spesimen' memiliki arti bagian dari kelompok atau bagian dari keseluruhan atau bisa diartikan dengan sampel. Pemeriksaan spesimen terkait Corona diambil melalui metode usap atau swab dan kemudian dilanjutkan uji PCR di laboratorium.
Kebijakan pemeriksaan spesimen merupakan salah satu upaya 3T yang dilakukan pemerintah. Pengertian 3T sendiri adalah testing, tracing, dan treatment.
(jbr/hri)