Pengunggah kolase foto Wakil Presiden Ma'ruf Amin dengan bintang porno asal Jepang Shigeo Tokuda alias 'Kakek Sugiono' ternyata oknum dari Majelis Ulama Indonesia (MUI). Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad pun heran seorang pengurus MUI berperilaku seperti itu.
"Karena setahu saya, ulama itu biasanya kalau ingin mengkritik orang itu biasanya dengan mendoakan, semoga misalnya orangnya cepat sadar, sehat walafiat. Itu biasanya begitu kalau ulama," kata Dasco di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (2/10/2020).
Namun Dasco mengaku belum mengetahui apakah akun pengunggah kolase Ma'ruf-'Kakek Sugiono' itu asli milik oknum MUI tersebut. Jikalau benar, Dasco menekankan hal tersebut ditindaklanjuti.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Nah, ini saya nggak tahu akunnya asli apa nggak. Tapi kalau kemudian ada ulama begitu, ya, itu perlu dipertanyakan," sebut Dasco.
Diberitakan sebelumnya, tim Bareskrim Polri telah menangkap pelaku yang mengunggah kolase foto Ma'ruf yang disandingkan dengan 'Kakek Sugiono'. Pelaku bernama Sulaiman Marpaung (37) itu ditangkap di Tanjungbalai Asahan, Sumatera Utara.
Berdasarkan informasi yang didapat detikcom, pelaku mem-posting kolase foto Ma'ruf dan 'Kakek Sugiono' di akun Facebook bernama Oliver Leaman S. Polisi pun berhasil menyita barang bukti satu unit HP, SIM card ponsel, dan satu akun Facebook dengan nama Oliver Leaman S saat menangkap Sulaiman.
"Iya benar tim melakukan penangkapan," kata Kabareskrim Komjen Listyo Sigit Prabowo saat dimintai konfirmasi, Jumat (2/10).