Mayat Pria Ditemukan di Apartemen Kalibata City, Diduga Dimutilasi

Mayat Pria Ditemukan di Apartemen Kalibata City, Diduga Dimutilasi

Farih Maulana, Mei Amelia - detikNews
Rabu, 16 Sep 2020 20:17 WIB
Ilustrasi penemuan mayat wanita (dok detikcom)
Ilustrasi penemuan mayat. (dok. detikcom)
Jakarta -

Sesosok mayat pria ditemukan di Apartemen Kalibata City, Pancoran, Jakarta Selatan. Jenazah saat ini telah dievakuasi ke RS Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur.

Kanit Reskrim Polres Pancoran Iptu Supardi membenarkan adanya penemuan mayat tersebut. Korban ditemukan di lantai 16 Tower Ebony Apartemen Kalibata City.

"Jadi begini, di lantai 16 mayatnya disimpan di sini," kata Iptu Supardi kepada detikcom, Rabu (16/9/2020).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mayat tersebut ditemukan sekitar pukul 19.00 WIB. Supardi menyebut, korban dimutilasi.

ADVERTISEMENT

"Iya, mutilasi," imbuhnya.

Polisi telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di lokasi. Sejumlah saksi dimintai keterangan oleh polisi.

Dihubungi secara terpisah, General Marketing Apartemen Kalibata City Ishak Lopung membenarkan soal penemuan mayat tersebut.

"Iya tadi sekitar pukul 19.00 WIB polisi sudah melakukan olah TKP. Untuk lebih jelasnya, silakan tanyakan ke polisi," ujar Ishak.

Lihat juga video 'Sesosok Mayat Pria Terikat Ditemukan Mengapung di Kali Ciliwung':

[Gambas:Video 20detik]



(mei/mei)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads