Polisi Beberkan Peran 9 Tersangka Penyelenggara Pesta Gay di Jaksel

Polisi Beberkan Peran 9 Tersangka Penyelenggara Pesta Gay di Jaksel

Yogi Ernes - detikNews
Rabu, 02 Sep 2020 15:48 WIB
Tersangka pesta gay di Kuningan Jaksel
Kesembilan tersangka dari pesta gay yang digerebek polisi (Foto: Yogi Ernes/detikcom)
Jakarta -

Polisi menetapkan 9 tersangka dari penggerebekan pesta gay di Kuningan, Jakarta Selatan. Kesembilan tersangka itu memiliki peran masing-masing.

"Tersangka yang kita berhasil amankan adalah 9 dengan perannya masing-masing. Mereka ini adalah penyelenggara, penyelenggara untuk adanya perbuatan cabul atau pornografi. Mereka melakukan kegiatan satu pesta seks sesama jenis, mereka mengadakan kegiatan pesta seks sesama jenis di salah satu tempat," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus dalam konferensi pers, Rabu (2/9/2020).

Berikut peran para tersangka:

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

1. TRF

Yusri mengatakan TRF merupakan pemimpin yang menyelenggarakan pesta gay itu. TRF pula yang mengatur penyewaan lokasi untuk kegiatan pesta gay.

ADVERTISEMENT

"Ini adalah penyelenggaranya langsung sesama jenis tersebut. Kemudian dia menyewa kamar hotel, juga dia menerima transfer bayaran sekitar Rp 150 ribu - Rp 350 ribu setiap peserta," ucap Yusri.

"Dia sebagai pemimpin penyelenggara," imbuhnya.

2. DA

Yusri mengatakan DA berperan sebagai seksi konsumsi.

3. NA

Yusri bertugas sebagai bagian keamanan. Dia memeriksa para peserta yang akan mengikuti kegiatan itu.

"Tugas perannya adalah sebagai bagian keamanan, untuk memeriksa para peserta pada saat masuk, jadi peserta masuk ini memang dalam persyaratan yang mereka sampaikan itu bahwa tidak boleh membawa senjata, juga senjata api, dan narkoba, sehingga NA ini adalah tugasnya memeriksa ini sebagai keamanannya," kata Yusri.

4. KG

Sedangkan KG berperan menjaga barang-barang. Jadi para peserta pesta gay itu diharuskan telanjang saat memasuki tempat kegiatan.

"Dia penyelenggara juga penjaga barang-barang, dari para peserta. Kenapa menjaga barang-barang? Karena memang ada aturan lagi, nanti saya sampaikan apa sih aturannya bagi para peserta, barang-barang ini tas yang dibawa oleh peserta plus baju yang dia gunakan, karena memang harus masuk ke dalam tas tersebut, juga barang-barang yang lain," ucap Yusri.

5. SP

Dia berperan sebagai bagian registrasi. Dia mencocokkan transfer yang sudah dilakukan peserta dengan rekening yang diterima.

"Dia peran khususnya sebagai bagian registrasi, dia menulis atau menunggu buku registrasi untuk mencocokkan peserta telah melakukan transfer tiket untuk masuk ke rekeningnya TRF yang pertama tadi sebagai pemimpinnya," ucapnya.

6. NM

Yusri mengatakan NM berperan sebagai penjemput peserta. "Dia yang menjemput peserta di lobi, karena mereka menyewa satu kamar, kemudian ada yang memang bagiannya, dalam aturan mereka setiap sampai ke hotel, atau ke tempat di mana akan dilakukan kegiatan ini, di lobi, kemudian nanti berkumpul per satu jam sekali akan turun tim ke bawah untuk menjemput," ucap Yusri.

7. RP

Dia juga sebagai penjemput peserta di lobi.

8. A

A sebagai seksi konsumsi.

9. AW

Dia sebagai penjemput peserta yang ada di lobi untuk diantar naik ke tempat mereka mengadakan pesta.

(dhn/fjp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads