Desmond: Komnas HAM Jadi LSM Suka-suka, Semua Hal Dikomentari!

Desmond: Komnas HAM Jadi LSM Suka-suka, Semua Hal Dikomentari!

Rahel Narda Chaterine - detikNews
Rabu, 26 Agu 2020 16:29 WIB
Wakil Ketua Komisi III DPR Desmond J Mahesa
Desmond J Mahesa. (Gibran/detikcom)
Jakarta -

Wakil Ketua Komisi III DPR RI Desmond J Mahesa mengatakan Komnas HAM sudah seperti lembaga swadaya masyarakat (LSM). Sebab, menurutnya, lembaga itu mengomentari semua hal serta tidak menghormati kelembagaan negara.

Hal ini diungkapkan Desmond dalam RDP terkait anggaran yang digelar Komisi III DPR RI bersama Kapolri Jenderal Idham Azis, Jaksa Agung ST Burhanuddin, Kepala BNPT Komjen Boy Rafli Amar, Kepala BNN Komjen Heru Winarko, Ketua Komnas HAM Ahmad Taufan Damanik, perwakilan Kemenkum HAM, perwakilan PPATK, perwakilan Mahkamah Konstitusi, dan Menkum HAM Yasonna Laoly secara virtual. Rapat diadakan di kompleks gedung MPR/DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (26/8/2020).

"Saya melihat bahwa Komnas HAM itu sudah jadi LSM. Semua hal dikomentari, termasuk tidak menghormati kelembagaan negara. Jadi mereka sudah jadi LSM," kata Desmond dalam paparannya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut Desmond, Komnas HAM juga sudah tidak seperti institusi negara lagi. Dia pun meminta fraksi-fraksi di Komisi III DPR untuk bersikap.

"Dari catatan dan pantauan saya, Komnas HAM itu jadi LSM yang suka-suka, bukan institusi negara lagi. Tolong fraksi-fraksi bersikap tentang ini," ujarnya.

ADVERTISEMENT

Lebih lanjut anggota DPR Fraksi Gerindra ini mengatakan, apabila Komnas HAM sudah menjadi LSM, anggaran lembaga itu tidak menjadi bagian dari negara lagi.

"Oh nanti kita rapat dengan Komnas HAM. Kalau menurut saya sih anggaran Komnas HAM kalau sudah jadi LSM, bukan lembaga negara lagi," tuturnya.

(gbr/gbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads