Pemuda di Bima NTB Tega Habisi Nyawa Kekasihnya Saat Cekcok di Jalan

Pemuda di Bima NTB Tega Habisi Nyawa Kekasihnya Saat Cekcok di Jalan

Faruk Nickyrawi - detikNews
Rabu, 05 Agu 2020 16:12 WIB
Pembunuhan perempuan di Bima, NTB oleh kekasihnya sendiri
Foto: Konferensi pers pembunuhan perempuan di Bima, NTB oleh kekasihnya sendiri (dok. Istimewa)
Bima -

Perempuan berinisial IM (25) ditikam kekasihnya sendiri, AS (31), hingga tewas. Peristiwa itu berawal dari cekcok di tengah jalan.

"Antara pelaku dan korban adalah kekasih (pacaran)," jelas Kasubbag Humas Polres Bima Kota, AKP Hasnun dalam keterangannya, Rabu (5/8/2020).

Hal ini terjadi di Kota Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB). Jasad IM ditemukan tergeletak di Jalan Lintas Gunung Raja Rasa Nae Barat pada pukul 09.00 WITA hari ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

AS membunuh IM dengan sebilah pisau. Di sekujur tubuh korban dipenuhi oleh luka tikaman, sayatan serta sabetan senjata tajam.

Pembunuhan perempuan di Bima, NTB oleh kekasihnya sendiriPembunuhan perempuan di Bima, NTB oleh kekasihnya sendiri Foto: dok. Istimewa

AS yang merupakan warga Desa Maria, Kecamatan Wawo, Kabupaten Bima itu berhasil ditangkap aparat. Polisi menerangkan AS mengaku menghabisi nyawa korban di tengah jalan usai membuntuti korban yang pulang dari pasar sekitar pukul 08.40 WITA.

ADVERTISEMENT

"Setiba di TKP, pelaku langsung memberhentikan korban, dimana terjadi percakapan dan cekcok antara korban dan pelaku sehingga pelaku mengeluarkan pisau dari dalam tas dan langsung melakukan penikaman dan penusukan secara membabi butasehingga korban mengalami luka di berbagai bagian tubuh, dan membuat Korban meninggal dunia" jelas Hasnun.

Usai beraksi, pisau yang digunakan AS untuk membunuh korban dibuang di lokasi kejadian.

Saat ini pelaku dan barang bukti senjata tajam, serta pakaian pelaku yang digunakan saat kejadian telah diamankan di Mapolres Bima Kota untuk diproses lebih lanjut.

(aud/aud)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads