Amie mengatakan, dalam melakukan edukasi kepada masyarakat untuk menjaga supaya Kota Singkawang tetap menjadi wilayah zona hijau, ia tidak bisa melakukannya sendiri. Menurut dia, saat Idul Adha ini, Pemkot Singkawang meminta bantuan tokoh agama umat Islam menjalankan protokol kesehatan.
"Menyambut Idul Adha ini, untuk melakukan mencegah tetap dan menjaga agar tetap zona hijau, tentu kita tidak bisa bekerja sendiri. Kita minta bantu kepada tokoh-tokoh agama, terutama agama Islam, karena ini adalah acara atau lebarannya bagi saudara kita umat Islam. Maka kita menyampaikan edukasi kita kepada masyarakat kita yang merayakan Idul Adha tetap menjalankan protokol kesehatan, pola hidup sehat, dan saat melakukan pemotongan hewan kurban juga sama, kita menyampaikan kepada semua untuk tetap menjaga kesehatan," kata Amie dalam tayangan YouTube BNPB, Sabtu (1/8/2020).
Menurut Amie, dalam menjaga kotanya tetap dalam zona hijau, seluruh pemangku kepentingan harus diikutsertakan. Tak hanya itu, kesadaran masyarakat untuk sama-sama menjaga, mencegah, dan memutus mata rantai virus Corona itu menjadi penting.
"Untuk Kota Singkawang, kita tetap bersatu padu dengan semua pihak, TNI-Polri, semua kita libatkan dan tokoh-tokoh masyarakat semua kita libatkan di dalam segala hal," ucap Amie.
Dia selalu menjaga komunikasi setiap hari dengan pihak-pihak terkait untuk mengabarkan perkembangan penanganan Corona di Singkawang.
"Terutama kita ada namanya WhatsApp group, kita menyampaikan setiap hari. Sehingga di dalam grup itulah kita sebagai sarana komunikasi kita dalam menyampaikan kepada seluruh masyarakat Kota Singkawang," katanya. (fas/dnu)