Pergerakan arus mudik Idul Adha petang ini dari jalur tol tampak ramai-lancar. Tidak tampak kemacetan di Tol Jakarta-Cikampek, yang menjadi salah satu akses keluar-masuk Ibu Kota.
Dari pantauan pukul 16.40 WIB, Kamis (30/7/2020), di rest area Km 57, yang masuk wilayah Karawang Timur, tampak mobil-mobil pribadi memadati area tempat istirahat. Namun tidak terlihat antrean mengular di rest area itu.
![]() |
Sebelumnya, pada pukul 15.00 WIB, pantauan kondisi gerbang Tol Cikarang Utama terlihat lancar. Tidak ada antrean panjang kendaraan roda empat. Situasi Tol Cikarang Utama terpantau normal pada saat itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kendaraan padat justru terpantau yang mengarah ke Jakarta. Sampai saat ini, situasi Tol Cikampek Km 57 masih ramai-lancar.
Di wilayah Karawang, tepatnya Km 53, sempat terjadi kemacetan akibat mobil mogok. Imbasnya, kendaraan mengular sampai ke Km 42. Namun kondisi itu sudah berangsur lancar.
"Km 53 ada gangguan kendaraan, informasinya mobil mogok. Imbasnya sampai Km 42. Saat ini sudah mulai ramai-lancar," ujar petugas call center Jasa Marga, Feri, saat dihubungi pukul 16.12 WIB.
Tonton video 'Jelang Idul Adha, Tol Cikampek Ramai Lancar':