Berdasarkan pengakuannya ke Satpol PP, Michel sudah menggelandang selama 3 minggu. Setelah itu, Michel dirampok.
"Tanpa identitas pengakuan 3 minggu (menggelandang) lalu kena rampok. Jadi menggelandang sejak itu," kata Surya saat dihubungi detikcom, Rabu (29/7/2020).
Selama menggelandang, turis tersebut berjalan kaki dari Canggu hingga Jimbaran. Setelah diketahui kehabisan bekal, turis itu langsung diamankan oleh pihak perbekel (kepala desa) dan pecalang (keamanan di Bali) untuk dikoordinasikan ke Polsek Mengwi.
Michel sudah tinggal di Bali selama kurang-lebih 1 tahun dan bekerja freelance marketing resort. Namun karena pandemi, tak ada tamu yang berdatangan. Imbasnya, Michel tidak mendapatkan penghasilan.
Sebelumnya diberitakan, Michel sempat tinggal di Polsek Mengwi setelah pihak perbekel dan pecalang menghubungi Polsek Mengwi. Dan saat ini Michel sudah diserahkan kepada pihak Satpol PP untuk dikoordinasikan dengan konsulat dan pihak Imigrasi.
"Nah, terus tadi sudah kordinasi ke konsulat, Imigrasi, dan Satpol PP. Saat ini sudah difasilitasi Satpol PP Kabupaten Badung untuk dibawa ke Imigrasi. Tapi, sebelum diajak ke Imigrasi, diajak ke puskesmas dulu untuk dicek kesehatan," kata Kapolsek Mengwi Kompol I Gede Eka Putra Astawa saat dihubungi detikcom, terpisah, Rabu (29/7). (knv/knv)