Protes Nama Calon di Pilkada, Massa DPD II Golkar Bakar Ban Depan DPD Sultra

Protes Nama Calon di Pilkada, Massa DPD II Golkar Bakar Ban Depan DPD Sultra

Sitti Harlina - detikNews
Rabu, 08 Jul 2020 16:26 WIB
Massa dari DPD II Buton Utara demo kantor DPD I Golkar Sultra terkait nama yang direkomendasikan dalam pilkada 2020 (Sitti Harlina/detikcom)
Massa dari DPD II Buton Utara berdemo di kantor DPD I Golkar Sultra terkait nama yang direkomendasikan dalam Pilkada 2020. (Sitti Harlina/detikcom)
Kendari -

Ratusan pengurus dan simpatisan Partai Golkar dari DPD II Kabupaten Buton Utara (Butur) menggelar aksi unjuk rasa di halaman kantor DPD I Partai Golkar Sultra. Massa menggelar demo karena tidak puas terkait Pilkada Buton Utara.

Massa dari DPD II Butur memprotes usulan nama yang diajukan ke DPP untuk calon yang akan diusung pada Pilkada 2020. Massa menilai ada kejanggalan. Awalnya, hanya nama Aswadi Adam yang akan direkomendasikan. Tapi kemudian muncul nama lain yang diusulkan ke DPP.

Ilham, Wakil Ketua Bidang Pengkaderan DPD II Golkar Butur, mengatakan kedatangan ratusan kader dan simpatisan hari itu untuk menyampaikan bahwa nama Aswadi Adam merupakan harga mati yang harus disetujui.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Untuk memutuskan Aswadi Adam mendapatkan rekomendasi dari DPP," kata Ilham, Rabu (8/7/2020).

Massa pun mengancam, jika DPP merekomendasikan nama lain, ratusan pengurus akan membuka baju pengurus di hadapan DPD I Golkar Sultra.

ADVERTISEMENT

"Jika nama lain yang kemudian diusulkan, ada dua hal yang akan kami lakukan, yakni membuka baju pengurus Golkar di hadapan DPD I Golkar Sultra dan DPP juga harus bertanggung jawab atas kepengurusan Golkar yang terjadi di Butur dan pasti kami akan turun dalam jumlah yang lebih besar lagi," desaknya.

Tonton video 'KPU: Di Pilkada 2018, Ada Orang Beli 'Tiket Pencalonan' ke Parpol':

Hal senada disampaikan Fajar, salah seorang orator, yang mengatakan kebijakan yang dikeluarkan DPD I Golkar tidak sesuai dengan mekanisme partai. Massa juga mengancam tidak akan memilih Airlangga Hartarto jika DPP tidak memutuskan Aswadi Adam sebagaimana keputusan awal.

"Jika hasil pleno tidak sesuai prosedural, seluruh simpatisan Golkar akan mengecam Airlangga Hartarto dan pemilihan presiden kami tidak akan dukung Airlangga Hartarto," ujarnya.

Massa hari itu membakar ban tepat di halaman kantor dan memblokade jalan. Akibat aksi tersebut, kendaraan umum dan kendaraan pribadi tidak bisa melintas di Jalan Abdullah Silondae dan harus memutar mencari jalur alternatif.

Untuk diketahui, pada 2020 terdapat tujuh kabupaten yang melakukan pilkada serentak, yakni Kabupaten Konawe Utara, Konawe Kepulauan, Konawe Selatan, Kolaka Timur, Muna, Wakatobi, dan Kabupaten Buton Utara.

Halaman 2 dari 2
(jbr/jbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads