Walkot Jakut soal Pembagian Makanan Berlogo Anjing: Mohon Cara yang Benar

Walkot Jakut soal Pembagian Makanan Berlogo Anjing: Mohon Cara yang Benar

Rolando Fransiscus Sihombing - detikNews
Senin, 27 Apr 2020 03:15 WIB
nasi logo kepala anjing
Pembagian nasi berlogo kepala anjing di Jakarta Utara (Foto: dok istimewa)
Jakarta -

Wali Kota Jakarta Utara (Jakut) Sigit Wijatmoko angkat bicara soal pembagian makanan berlogo kepala anjing di sekitar masjid Tanjung Priok. Dia meminta rasa kepedulian warga terhadap sesama tetap dilakukan dengan cara yang benar.

"Dalam setiap kesempatan bertemu dengan warga melalui Zoom meeting dengan para ketua RW, saya sampaikan bahwa wujud kepedulian bagi sesama saat ini mohon tetap dilakukan dengan cara yang benar, sehingga tidak menimbulkan kegaduhan di masyarakat," kata Sigit kepada wartawan, Minggu (23/4/2020).

"Termasuk juga memperhatikan protokol kesehatan terkait penanganan COVID-19," tambahnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sigit mencontohkan pembagian sembako yang dilakukan oleh Pemprov DKI Jakarta. Pembagian itu dilakukan dengan cara dari pintu ke pintu.

"Kami berikan contoh bagaimana distribusi bansos oleh Pemprov yang dilakukan oleh satgas RW dan RT di mana warga penerima tetap menunggu di rumah masing-masing tanpa berkerumun," ujarnya.

ADVERTISEMENT

Bila ada warga yang ingin membagi-bagikan bantuan, Pemkot Jakut siap untuk memfasilitasi. Sigit mengatakan pemerintah di Jakut siap membantu membagikan bantuan hingga ke RT dan RW.

"Di setiap wilayah di Jakarta Utara sudah dibentuk Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 sampai dengan tingkat RW, dalam strukturnya juga ada yang menangani distribusi bantuan. Setiap pihak yang ingin memberikan bantuan kepedulian kiranya bisa menghubungi ketua RT/RW untuk difasilitasi, Pemkot dan jajaran juga siap lakukan dukungan dan bantuan sehingga niat yang mulia dapat dijaga dengan hasil yang baik untuk semua," imbuhnya.

Sebelumnya diberitakan, ada pembagian makanan berlogo anjing di sekitar masjid Tanjung Priok, Jakarta Utara (Jakut). Polisi sedang memeriksa sejumlah orang berkaitan dengan hal ini.

"Iya, kita sedang lakukan penyelidikan," kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Utara Kompol Wirdhanto Hadicaksono ketika dihubungi, Minggu (26/4).

(rfs/dnu)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads