Pusat Data dan Informasi Penanganan COVID-19 Sidrap, Sulawesi Selatan (Sulsel), merilis data terbaru pasien positif Corona. Total hari ini ada 13 kasus positif di Kabupaten Sidrap.
"Pasien ke-13 adalah perempuan umur 24 tahun, yang bersangkutan adalah klaster umroh, " kata Juru Bicara Penanganan COVID-19 Sidrap, Ishak Kenre, saat dikonfirmasi, Sabtu(11/4/2020).
Ishak menjelasakan sebelumnya pasien kasus 13 merupakan PDP dan dirawat di RS Arifin Nu'mang. Saat ini rumah sakit tersebut merawat 10 pasien positif Corona.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saat ini sudah 10 pasien positif COVID-19 yang dirawat di kamar isolasi RS Arifin Numang, 1 orang dirawat di Makassar dan 1 orang di rawat di salah satu RS di Makassar," papar dia.
Simak video Sebaran Pasien Virus Corona di Indonesia, 3.512 Orang Positif:
Ishak juga juga memaparkan peta penyebaran pasien positif Corona di 11 kecamatan di Kabupaten Sidrap. Sementara itu dia juga membeberkan jumlah orang dalam pemantauan (ODP) dan PDP terkini.
"Positif COVID-19 terbanyak di Kecamatan Maritenggae sejumlah 9 orang. Disusul Kecamatan Wattangpulu 2 orang dan Kecamatan Tellu Limpoe 1 orang," ujar Ishak.
"ODP 65 orang , PDP 27 orang dan telah dipulangkan karena dinyatakan sehat," tandas dia.