Tes Corona Jerry Hermawan Lo Viral, Kepekaan Sosial Disoal

Round-Up

Tes Corona Jerry Hermawan Lo Viral, Kepekaan Sosial Disoal

Hestiana Dharmastuti - detikNews
Kamis, 26 Mar 2020 07:31 WIB
Jerry Hermawan Lo dan Komjen Iriawan di lokasi tes Corona rumah Jerry Lo. (Dok Istimewa)
Jerry Hermawan Lo dan Komjen Iriawan di lokasi tes Corona rumah Jerry Lo. (Foto: Istimewa)
Jakarta -

Video tes virus Corona di rumah mewah milik pengusaha Jerry Hermawan Lo yang dihadiri Ketum PSSI Komjen Mochamad Iriawan viral di media sosial. Video itu menuai sorotan tajam.

Dalam video itu terlihat Iriawan berseragam polisi dan bermasker. Video pertama menunjukkan sebuah bus besar putih bertulisan 'pelayanan kesehatan' terparkir di depan rumah. Seorang pria memandu video itu, yang belakangan diketahui sebagai Jerry Lo.

Terlihat mobil-mobil mewah terparkir. Tes COVID-19 digelar di ruang karaoke Jerry Lo. Di video kedua, barulah terlihat sosok Iriawan masuk ke rumah mewah itu. Terlebih dahulu dia disemprot disinfektan. Dia kemudian meninjau tes COVID-19 itu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jerry Lo kemudian mengirimkan pesan via Iriawan. Isinya menjelaskan layanan tes COVID-19 ini berasal dari RS Royal Progress, yang beralamat di Danau Sunter Utara Paradise 1, Jakarta Utara.

"Adapun kedatangan Bapak Mochammad Iriawan, Ketua PSSI, karena dihubungi Bapak Jerry Lo untuk melihat tes COVID-19 dari RS Royal Progress Sunter dan menawarkan apabila PSSI akan melakukan tes yang sama dengan yang dilakukan yang bersangkutan," kata Jerry Lo dalam keterangannya.

ADVERTISEMENT

Viral Tes Corona Eksklusif di Rumah Mewah Dihadiri Ketum PSSI:

Video tersebut beredar dan viral di media sosial. Informasi tersebut sampai ke telinga pemerintah, tepatnya ke pihak penanganan COVID-19.

Juru bicara pemerintah untuk penanganan COVID-19, Achmad Yurianto (Yuri), mengingatkan bahwa saat ini banyak orang sedang kesusahan karena wabah COVID-19. Maka alangkah baiknya di situasi ini tak ada yang pamer berkaitan dengan tes COVID-19. Di sini, kepekaan sosial disoal.

"Tenggang rasa lah, nggak usah pamer di depan kesulitan rakyat," ujar Yuri menanggapi video itu, kepada wartawan, Rabu (25/3).

Dalam kesempatan terpisah, pemimpin organisasi sepakbola senegara ini, Iriawan, menjelaskan soal video viral dirinya memantau tes virus Corona di rumah pengusaha Jerry Hermawan Lo.

Disebut Iwan Bule, sapaan akrabnya, pemeriksaan itu dilakukan pada Selasa, 24 Maret 2020 sore hari. Pemeriksaan dilakukan untuk keluarga, tetangga, dan karyawan JHL Group.

Dia ikut datang karena diundang sang pengusaha. Tapi tak dijelaskan apa hubungan ia dengan Jerry Lo sehingga bisa diundang ke sana.

"Saya sampaikan bahwa video yang beredar tersebut memang benar. Saya datang ke rumah Bapak Jerry untuk memenuhi undangan beliau menyaksikan proses pengecekan kesehatan keluarga besar dan seluruh karyawan rumah tangganya," kata Iwan Bule dalam keterangan resminya.

Tes Corona Jerry Hermawan Lo Viral, Kepekaan Sosial DisoalAchmad Yurianto (Dok. Setkab)

"Kedatangan saya pada sore hari itu terjadi selepas pulang kantor semata-mata untuk memenuhi ajakan yang bersangkutan sedang melakukan test COVID-19 di rumah dengan menggunakan klinik mobile medis dari RS Royal Progress, termasuk mengecek darah dan rontgen keluarga," ujarnya menambahkan.

Iwan Bule juga menyebut ada penawaran dari Jerry Lo agar tes ini juga dilakukan di lingkungan PSSI. Tak dijelaskan apakah Iwan Bule akan menerima tawaran itu atau tidak.

"Adapun kedatangan saya karena dihubungi untuk melihat tes COVID-19 dari rumah sakit tersebut dan menawarkan apabila PSSI akan melakukan tes yang sama seperti yang dilakukannya," tegasnya.

Sebagai informasi, RS Royal Progress pernah menjadi rujukan PSSI. Salah satunya saat merawat mendiang Alfin Lestaluhu pada akhir tahun lalu.

Apa pun itu, Iriawan datang ke rumah mewah Jerry Lo setelah ditelepon Jerry Lo. Bagaimana kalau yang mengundang bukan Jerry Lo melainkan warga lainnya? "Boleh dong (penuhi undangan warga)," jawab Iriawan kepada wartawan, Rabu (25/3).

Tes Corona Jerry Hermawan Lo Viral, Kepekaan Sosial DisoalKomjen Mochamad Iriawan (Adhi Indra Prasetya/detikcom)
Halaman 2 dari 3
(hed/dnu)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads