Kemlu Luruskan Isu 'Indonesia Ditutup Sebulan Per 20 Maret'

Kemlu Luruskan Isu 'Indonesia Ditutup Sebulan Per 20 Maret'

Eva Safitri - detikNews
Rabu, 18 Mar 2020 15:46 WIB
Passengers and airport workers wear protective masks as a measure to help prevent the spread of the new coronavirus, at the Tocumen international airport in Panama City, Wednesday, March 11, 2020. The vast majority of people recover from the new virus. (AP Photo/Arnulfo Franco)
Ilustrasi (Arnulfo Franco/AP)
Jakarta -

Kementerian Luar Negeri RI (Kemlu) membantah adanya informasi bahwa Indonesia ditutup selama 1 bulan. Juru bicara Kemlu, Teuku Faizasyah, mengatakan pemerintah hanya melakukan penangguhan kebijakan bebas visa kunjungan.

"Tidak ada penutupan Indonesia selama sebulan, yang dilakukan pemerintah adalah penangguhan kebijakan bebas visa kunjungan. Visa kunjungan saat kedatangan dan bebas visa diplomatik/dinas bagi semua negara selama 1 bulan," kata Teuku saat dimintai konfirmasi, Rabu (18/3/2020).

Teuku mengatakan imbauan itu khusus para pelancong WNI yang hendak berpergian dalam waktu singkat di tengah wabah virus Corona. Hal itu guna menghindari kesulitan penerbangan untuk masuk ke Indonesia.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"WNI yang sedang bepergian memang diimbau untuk kembali karena akan mengalami kesulitan penerbangan. Istilah WNI di sini adalah travelers, mereka yang sedang berlibur atau ke luar negeri untuk jangka waktu tertentu/singkat untuk keperluan bisnis misalnya," ujarnya.

"Intinya untuk menghindari WNI yang bepergian stranded (tertahan) dan tidak bisa pulang," lanjut Teuku.

ADVERTISEMENT

Sebelumnya, memang beredar video keterangan pers yang dibuat resmi oleh Menteri Luar Negeri Retno Marsudi. Dalam keterangan itu, Retno mengimbau masyarakat Indonesia yang berada di luar negeri untuk segera pulang guna menghindari kesulitan dalam penerbangan.

Namun narasi yang beredar justru berbeda. Narasi itu menambahkan bahwa Indonesia akan tutup selama satu bulan sejak 20 Maret 2020.

"Temans, kalo punya saudara atau kenalan masih jalan2 di LN diingatkan utk segera pulang, sebelum penerbangan lebih susah lagi, sebelum 20 Maret. 20 Maret Indonesia tutup selama sebulan," demikian narasi dalam video itu.

(eva/mae)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads