"Pada sistem e-planning budgeting pada Februari 2020 sudah go life (rilis). Masyarakat akan memiliki fitur interaktif bisa komentar dan lain-lain, rating terhadap kegiatan, dan beberapa fitur publik literasi APBD itu akan kita tampilkan," ucap Kepala Dinas Komunikasi, Informasi, dan Statistik (Kominfotik) DKI Jakarta Atika Nur Rahmania kepada wartawan di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Selasa (21/1/2020).
"Jadi bukan hanya melihat sebatas angka, tapi juga mengerti bagaimana proses, bagaimana kebijakan APBD secara utuh, itu semua akan kita tampilkan," kata Atika.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
E-budgeting ini akan digunakan untuk menyusun APBD 2021 dan melihat anggaran tahun sebelumnya. Masyarakat bisa berkomentar untuk memberikan masukan.
"(APBD) 2021 kita pastikan proses itu dipantau dengan sistem yang baru dan kemudian ada beberapa fitur tambahan lain seperti melakukan interaksi," ucap Atika.
![]() |
Sistem ini, menurut Atika, sudah mendapat rekomendasi dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo). Jaminan keamanan sistem juga diperhatikan oleh Pemprov DKI Jakarta.
"Kemarin dapat rekomendasi dari Kemenkominfo terkait dengan sistemnya. Seluruh bangunan sistem baru sudah kita pastikan sebagai rekomendasi," ucap Atika.
Sebelumnya, Anies mengatakan Pemprov DKI bakal memperbarui sistem e-budgeting. Anies menuturkan masyarakat dapat menuangkan komentar dalam sistem baru ini.
"Yang akan dilakukan adalah upgrade agar tetap anggaran itu nanti bisa diakses. Bahkan bukan hanya bisa dilihat, tapi juga bisa memberikan komentar langsung. Kalau saat ini publik itu hanya bisa lihat tapi tidak bisa memberikan (komentar)," ujar Anies di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (1/11/2019).
Anies mengatakan pihaknya akan mengedepankan prinsip transparansi. Selain itu, dia menyebut e-budgeting akan dibuat lebih canggih atau smart.
"Kita mengedepankan prinsip transparansi akuntabilitas dan smart system, itu kita pegang," ujar Anies.
Halaman 2 dari 2
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini