Kabar wafatnya ustaz taufik beredar di media sosial sejak pagi tadi. Salah satu teman dakwah almarhum, Ustaz Solihin Hasibuan membenarkan wafatnya Ustaz Taufik.
"Beliau ini guru kita, ulama kita dan saya pribadi kehilangan. Beliau meningal hari ini setelah sakit beberapa bukan," terang Solihin Hasibuan, saat ditemui di rumah duka di Pedatuan Laut 12 Ulu, Seberang Ulu II Palembang, Kamis (14/11/2019).
"Mari doakan mudah-mudahan diterima di sisi Allah SWT, beliau adalah seorang dai. Beliau diminta mengurangi aktivitas dakwah saat sakit, tapi beliau tetap saja dakwah karena dia bahagia," katanya.
"Dakwah itu baginya adalah kebahagian, bukan beban. Maka beliau memilik agar tetap dakwah, menyampaikan kebaikan dan bertemu para sahabat," kata Solihin.