"Saya sangat prihatin dengan cobaan yang dialami KPK sekarang ini. Tragis memang. KPK, yang dulu dielu-elukan oleh masyarakat sebagai lembaga yang diharapkan bisa memberantas korupsi, sekarang sudah ditinggalkan oleh elite-elite politiknya," kata Martin kepada wartawan, Senin (16/9/2019).
Martin heran tak ada pihak Istana yang membela KPK. Lebih heran lagi karena di sekeliling Jokowi berdiri para pendekar yang punya rekam jejak sebagai aktivis antikorupsi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Martin menyarankan pimpinan KPK berkomunikasi dengan para aktivis antikorupsi di sekitar JoKowi. Pimpinan KPK diharapkan bisa mewujudkan upaya duduk bersama Jokowi membahas situasi terkini.
"Kalau tentang pimpinan KPK yang baru, yang baru saja dipilih dan disahkan oleh rapat paripurna DPR, sebaiknya tidak lagi diributkan oleh karyawan KPK. Sebab, memang itu adalah wewenang sepenuhnya dari DPR untuk memilih dan menetapkannya sesuai undang-undang," ulas Martin.
Tonton juga video "Jokowi ke Pimpinan KPK: Bijaklah Dalam Bernegara":
(tor/fjp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini