"Pemohon mempermasalahkan adanya penambahan 503 suara untuk Golkar dan pengurangan suara pemohon 3.261 suara. Untuk kami menyangkal dan seluruh penyataan, argumen, dalil, klaim dan permohonan pemohon a quo, kecuali terhadap hal-hal secara tertulis, kategoris dan spesifik diakui validitas maupun kebenarannya oleh termohon," kata kuasa hukum KPI Akhmad Jazuli di pesidangan sengketa Pileg 2019 di Mahkamah Konstitusi (MK) Jl Medan Merdeka Barat, Kamis (18/7/2019).
Akhmad mengatakan lokasi yang permasalahkan PDIP berada di dapil Sumatera Selatan 9. Ia kemudian membeberkan perbandingan perolehan suara PDIP dan Golkar di dapil tersebut menurut KPU saja. Sebab, Akhmad menyebut dalam permohonannya PDIP tak menyertakan tabel perbandingan perolehana suara.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Berikut perbandingan suara PDIP dan Golkar di dapil Sumsel 9 Kabupaten Musi Banyuasin untuk pengisian caleg DPRD Provinsi Sumsel versi KPU:
Sekayu
PDIP: 5.410
Golkar: 8.946
Sungai Keruh
PDIP: 3.549
Golkar: 4.869
Keluang
PDIP: 2.739
Golkar: 2.728
Bayung Lencir
PDIP: 8.102
Golkar: 9.040
Lalan
PDIP: 4.941
Golkar: 6.338
Lais
PDIP: 4.063
Golkar: 2.170
Sungai Lilin
PDIP: 5.651
Golkar: 4.287
Babat Supat
PDIP: 2.974
Golkar: 2.287
Plakat Tinggi
PDIP: 2.114
Golkar: 3.254
Babat Toman
PDIP: 2.279
Golkar: 7.025
Tunggal Jaya
PDIP: 5.947
Golkar: 3.605
Lawang Wetan:
PDIP: 1.773
Golkar: 3.497
Hari Leko
PDIP: 3.207
Golkar: 1.041
Sanga Desa
PDIP: 6.121
Golkar: 3.184
"Maka perolehan suara di dapil Sumsel 9 berdasarkan rekapitulasi suara tinggkat Kabupaten Musi Banyuasin, Sumsel yang benar menerut termohon, PDIP sebanyak 58.870 suara, Golkar sebanyak 62.271 suara," lanjut Akhmad.
Dalam eksepsinya, Akhmad mengatakan permohonan pemohon tidak jelas (obscuur libel). Sebab, menurutnya, dalil pemohon tidak menjelaskan secara rinci apa yang dipersoalkan.
"Bahwa permohon tidak menyampaikan secara cermat, lengkap dan jelas tentang adanya kesalahan hasil penghitungan suara yang ditetapkan oleh termohon yang berpengaruh terhadap perolehan suara pemohon pada dapil Sumatera Selatan 9 untuk DPRD Provinsi," katanya.
(ibh/asp)