"September dimulai dan kita ambil putusan sebelum kita berakhir," kata Bamsoet di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (24/6/2019).
Masa jabatan DPR periode 2014-2019 diketahui berakhir pada 30 September 2019. Bamsoet menyebut proses seleksi tidak akan diserahkan kepada anggota DPR periode 2019-2024.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Diketahui, pendaftaran capim KPK mulai dibuka 17 Juni-4 Juli 2019. Panitia seleksi (pansel) capim KPK akan melakukan seleksi hingga terpilih 10 kandidat.
Selanjutnya, 10 kandidat itu akan melalui uji kepatutan dan kelayakan di DPR melalui Komisi III yang membidangi urusan hukum. DPR akan memilih 5 pimpinan KPK 2019-2024. Mereka kemudian akan dilantik pada Desember 2019.
Urgensi dan Strategi Pansel Cegah Capim KPK Terpapar Radikalisme:
(tsa/gbr)











































