Kunjungan ke Soetta, Jokowi Dapat Ucapan Selamat Ultah dari Pekerja Proyek

Kunjungan ke Soetta, Jokowi Dapat Ucapan Selamat Ultah dari Pekerja Proyek

Ray Jordan - detikNews
Jumat, 21 Jun 2019 12:55 WIB
Jokowi saat dapat ucapan selamat ultah dari para pekerja proyek di Bandara Soetta (Foto: Ray Jordan/detikcom)
Tangerang - Dalam tinjauannya ke proyek pembangunan landasan pacu (runway) di Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mendapatkan ucapan selamat ulang tahun dari para pekerja proyek tersebut. Jokowi tersenyum menerima ucapan itu dan mengatakan tidak ada perayaan ulang tahun bagi dirinya.

Peristiwa itu terjadi usai Jokowi meladeni wawancara, sekitar seratusan pekerja proyek yang berkumpul di dekat lokasi wawancara langsung bertepuk tangan dan menyanyikan lagu selamat ulang tahun untuk Jokowi. Mendengar lagu itu dinyanyikan, Jokowi langsung menghampiri para pekerja tersebut.

"Panjang umurnya, panjang umurnya, panjang umurnya serta mulia, serta mulia, serta mulia," kata para pekerja proyek di lokasi, Jumat (21/6/2019).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Para pekerja pun langsung menyalami Jokowi. Suami Iriana yang tampak mengenakan rompi dan helm proyek itu menyambut salam dari para pekerja sambil tersenyum bahkan sesekali tertawa.

"Selamat ulang tahun Pak Presiden," kata salah seorang pekerja.

Sontak suasana di tengah proyek runway itu menjadi ramai. Para pekerja berebutan untuk menyalami dan mengucapkan selamat ulang tahun kepada Jokowi.

"Terima kasih, terima kasih," kata Jokowi sambil bersalaman.

Saat ditanya wartawan mengenai hari ulang tahunnya, Jokowi mengaku tidak pernah merayakan ulang tahun. Dia menegaskan tidak perlu ada perayaan ulang tahun untuk dirinya.

"Wong saya nggak pernah merayakan ulang tahun," kata Jokowi.



"Nggak perlu merayakan ulang tahun," imbuh Jokowi tersenyum.

Di akun Instagram miliknya @jokowi, dia mengucapkan terima kasih atas ucapan, perhatian, doa, dukungan dan amanah yang diberikan masyarakat Indonesia dan keliuarga. Dia juga mengatakan selama ini dirinya tidak pernah merayakan hari ulang tahun dirinya.

"Tak perlu ada pesta, kecuali rasa syukur ke hadirat Allah SWT, dan negeri yang menanti kerja bersama kita semua," katanya.


Simak Juga Ucapan Selamat Ulang Tahun untuk Jokowi dari Sederet Artis:

[Gambas:Video 20detik]

(jor/haf)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads