Perayaan Idul Fitri 1440 H bagi WNI di Canberra dilakukan bekerja sama dengan AIMF-ACT (Australia Indonesia Muslim Foundation-ACT). Prosesi acara dimulai dari salat Idul Fitri bersama hingga open house yang dilakukan Duta Besar RI untuk Australia Y Kristiarto S Legowo di kediaman resmi Wisma Indonesia.
"Tradisi Open House memang menjadi momentum spesial bagi masyarakat Indonesia yang jauh dari Tanah Air," ujar Kristiarto dalam ketarangan tertulis yang diterima detikcom, Kamis (6/6/2019).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
"Wisma Indonesia menjadi hangat dengan kehadiran masyarakat serta indahnya kasih sayang dan silaturahmi di antara kita," katanya.
Idul Fitri di KBRI Canberra dihadiri lebih dari 500 orang masyarakat Indonesia yang terdiri dari tokoh masyarakat, diplomat, kalangan profesional, dosen, mahasiswa, pelajar, ibu rumah tangga, dan diaspora Indonesia yang bermukim di kota Canberra dan sekitarnya. Hari itu Wisma Indonesia menjadi lebih padat daripada hari biasanya.
![]() |
![]() |
Tak hanya umat Muslim saja yang hadir, tetapi juga berbagai perwakilan dari umat Kristen Protestan, Katolik, Hindu, dan Buddha. (nvl/hri)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini