Sekretaris Daerah Kota Palembang Ratu Dewa pun membenarkan kabar tersebut. Dewa menilai film yang disutradarai oleh Garin Nugroho itu mengandung nilai-nilai negatif bagi generasi muda.
"Kalau dilihat dari cuplikannya saja, film itu mengandung nilai negatif dan dapat mempengaruhi generasi muda. Ini tidak layak," terang Ratu Dewa setelah menonton trailer film tersebut, Senin (29/4/2019).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tak hanya itu, Ratu Dewa mengaku telah mencatat poin-poin yang menjadi dasar keberatan. Bahkan Dewa meminta semua bioskop mematuhi aturan terhadap penyiaran film yang tidak layak tayang.
"Ini nanti akan berdampak pada generasi milenial dan membenarkan perilaku seks menyimpang. Ada penyimpangan perilaku seksual dan saya segera layangkan surat keberatan ke KPI Palembang," tegas Ratu Dewa.
Sebelumnya, beberapa daerah pun telah melarang penayangan film 'Kucumbu Tubuh Indahku', baik di Depok maupun Pontianak. Alasannya tidak jauh berbeda, yaitu soal mempertontonkan adegan penyimpangan seksual. (ras/jbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini