Cerita Antusiasme Milenial di Swedia Ikut Nyoblos Pemilu 2019

Cerita Antusiasme Milenial di Swedia Ikut Nyoblos Pemilu 2019

Tim detikcom - detikNews
Minggu, 14 Apr 2019 08:41 WIB
Foto: Pemilu di Stockholm/Antara Foto
Jakarta - Puluhan WNI mengantre sejak pagi di Wisma Duta RI, Lidingo, Stockholm, pada Sabtu (13/4). Mereka antusias mencoblos di TPS untuk Pemilu 2019.

"Walau mengantre namun menyenangkan, saya datang bersama-sama suami dan juga rekan-rekan WNI lain untuk nyoblos," ujar salah seorang WNI, Nova Mandang, dilansir Antara, Minggu (14/4/2019).

Fungsi Penerangan, Sosial, dan Budaya KBRI Stockholm, Fajar Primananda mengatakan kegiatan pemungutan suara di Wisma Duta RI di Stockholm ini berlangsung sejak pukul 08.00-16.00 waktu setempat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebelum kegiatan pemungutan suara berlangsung, PPLN dan KPPSLN yang bertugas berkumpul sejak 05.00 pagi. Dubes RI untuk Swedia dan Latvia, Bagas Hapsoro sempat memimpin doa agar gelaran pencoblosan di Swedia berlangsung lancar.

Sebagian WNI yang hadir berasal dari kalangan mahasiswa yang tengah menempuh pendidikan di Swedia. Kalangan milenial tersebut tiba berbondong-bondong dan tampak bersemangat saat mengantre untuk mencoblos.

"Seneng banget, ini pengalaman pertamaku nyoblos Pemilu Legislatif dan Presiden," ujar Anisha Kristina.


Dengan jumlah total lebih dari 30 juta pemilih yang berada di umur 17 sampai 35 tahun, pemilu kali ini mengakomodasi paling banyak pemilih milenial daripada pemilu sebelumnya.

PPLN di Stockholm beserta KBRI Stockholm mengakomodasi lebih dari 1.000 pemilih di wilayah akreditasi KBRI Stockholm, yaitu Swedia dan Latvia.

Dari jumlah itu, 905 pemilih memutuskan untuk memilih melalui pos, sedangkan 260 pemilih memilih metode TPS.

"Kami harus tetap mengantisipasi kehadiran WNI yang masuk dalam kategori Daftar Pemilih Tambahan dan Daftar Pemilih Khusus, namun Insya Allah semua telah diperhitungkan dengan baik," ujar Monica Utari Mariana, Ketua PPLN di Stockholm.

Di Swedia sendiri, pemilih yang berdomisili di Kota Stockholm dan Uppsala kebanyakan memilih untuk menggunakan metode TPS, sedangkan yang berdomisili di kota besar lain di Swedia, seperti Gothenburg dan Malmo, kebanyakan memilih melalui pos.


Dalam kegiatan pemungutan suara di Stockholm tersebut, para pemilih diberikan fasilitas penjemputan dari stasiun Metro terdekat, yaitu Ropsten. Hal ini untuk mengakomodasi pemilih yang tiba dari tempat tinggal yang jauh dari Wisma Duta RI. Selain itu, disediakan konsumsi yang merupakan masakan tradisional Indonesia, seperti nasi kuning dan ramesan.

Selain di Swedia, terdapat sejumlah PPLN dan Perwakilan RI di negara lain yang melakukan kegiatan pemungutan suara di tanggal 13 April. Antara lain Abuja, Canberra, dan New York. Proses penghitungan suara dilakukan serentak pada tanggal 17 April mendatang.


Surat Suara di TPS Praha Terpakai 100 Persen

Cerita lain datang dari Praha. Surat suara Pemilu 2019 di TPS di Praha, Ceko terpakai 100 persen. Dari total 180 surat suara untuk presiden-wapres dan DPR/DPRD/DPD yang disediakan panitia, seluruhnya tercoblos.

Dilansir Antara, Minggu (14/4/2019), pencoblosan di Praha digelar di KBRI Praha, Sabtu (14/4). Pensosbud KBRI Praha, Prairie Maharwati menyebutkan pemilu di Ceko dilaksanakan baik melalui TPS maupun melalui pos dan Kotak Suara Keliling (KSK). KSK telah dilaksanakan pada tanggal 10 April di kota Kralice na Hane.


Sebanyak 245 WNI terdaftar dalam pemilu dengan rincian 110 laki-laki, 135 perempuan. Dari jumlah tersebut, jumlah DPT pemilih TPS sebanyak 172 orang, DPT pemilih melalui KSK sebanyak 29 orang, dan DPT pemilih melalui pos sebanyak 44 orang.

Pelaksanaan pemilu di TPS Praha dimulai dengan pengambilan sumpah para anggota KPPSLN, dilanjutkan dengan pengecekan kotak dan surat suara dengan disampaikan secara terbuka kepada seluruh pemilih.


Kuasa Usaha Ad Interim KBRI Praha, Musurifun Lajawa, mengapresiasi tingginya antusiasme WNI di Ceko dalam menggunakan hak pilihnya. Menurut dia, WNI di Ceko ingin menyukseskan pesta demokrasi di Indonesia.

"Sebagian besar di antara mereka telah bermukim di Ceko cukup lama. Tingginya antusiasme masyarakat dalam menggunakan hak pilihnya menunjukkan bahwa WNI di Ceko sangat bersemangat dalam menyukseskan pesta demokrasi Indonesia," kata Musurifun Lajawa.



Tonton video Nyoblos Hari Ini, WNI di Malaysia Sangat Antusias:

[Gambas:Video 20detik]

(tsa/dhn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads