Pelajaran buat Ortu! Cerita Ibu Kaget Tagihan Game Online Anak Rp 11 Juta

Pelajaran buat Ortu! Cerita Ibu Kaget Tagihan Game Online Anak Rp 11 Juta

Indah Mutiara Kami - detikNews
Selasa, 09 Apr 2019 10:49 WIB
Ilustrasi Game Online (Edi Wahyono/detikcom)
Jakarta - Cerita seorang ibu yang terkaget-kaget melihat tagihan game online anaknya viral di media sosial. Tak tanggung-tanggung, tagihannya mencapai Rp 11 juta!

Kekagetan ini diceritakan oleh Ririn, seorang ibu asal Kediri, Jawa Timur, sejak 5 April 2019. Cerita di Facebook itu lalu ramai dibagikan hingga lebih dari 2.800 kali. Cerita Ririn juga diunggah ulang di Twitter oleh netizen lain hingga mendapat 5.600 retweet.

Saat dihubungi, Ririn mengizinkan ceritanya ini dipublikasikan. Dia berharap pengalaman yang dialaminya bisa jadi pelajaran untuk orang tua.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Nggak berlebihan rasanya jika saya mengingatkan orang tua untuk benar-benar melek HP," demikian Ririn membuka ceritanya di Facebook.


Cerita ini berawal saat Ririn kaget melihat tagihan telepon pascabayar yang tembus sekitar Rp 6,1 juta. Setelah melakukan penelusuran bersama suaminya, ternyata e-mail sang suami tidak terkoneksi ke HP. Begitu dikoneksikan, muncul notifikasi tanda terima pembelian diamond di 3 game online, yaitu Free Fire, Mobile Legends, dan Minecraft.

Di game tersebut, pemain yang ingin naik level tertentu membutuhkan diamond. Diamond itu bisa dibeli dengan pulsa atau pembelian melalui minimarket.

"Pernah sekali, anak saya nanya password e-mail ayahnya, dan saya bilang saya lupa, karena saya yang buat e-mail. Tapi ternyata dia bisa mengubah password e-mail dan login ke Google Play, serta menyertakan nomor HP sebagai tagihan pembayarannya," kisah Ririn.

"Keteledoran saya memang, biasanya semua e-mail saya jadikan 1 di HP saya, jadi saya juga bisa kontrol HP yang lain yang login menggunakan e-mail tersebut, tapi karena saya merasa aman, jadi e-mail suami tidak saya tambahkan di HP saya, jadi saya juga melewatkan notifikasi penting," sambungnya.


Ternyata balada tagihan game online tidak berhenti di situ. Ririn kemudian berhasil membatalkan pesanan senilai Rp 1,1 juta. Tapi, ketika meminta rincian transaksi dari provider, Ririn makin kaget. Ternyata, belum semua transaksi terhitung.

"Jika dihitung semua Rp 11.548.829. Rasanya ingin umroh aja 😭😭😭" tulisnya.

Pengalaman ini diceritakan Ririn untuk berbagi dengan orang tua lain sekaligus meminta masukan dari netizen. Setelah kisahnya viral, dia jadi tahu asal-muasal tagihan game online anaknya bisa jebol. Saat ini, Ririn juga masih berusaha membatalkan pesanan game online anaknya. (imk/tor)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads