"Saksi ada yang melihat malam itu ada wanita berkulit kuning langsat, perawakan kurus, mondar-mandir di depan warung saksi sambil nenteng plastik hitam," kata Kanit Reskrim Polsek Tambora AKP Supriyatin kepada detikcom, Jumat (5/4/2019).
Mayat bayi berjenis kelamin laki-laki itu ditemukan warga pada pukul 03.00 WIB. Saat itu saksi sempat melihat seorang perempuan bolak-balik di depan warungnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Pas pagi harinya, pukul 08.00 WIB, saat saksi mau buang sampah, ditemukan plastik hitam dan, ketika dilihat, ternyata di dalamnya mayat bayi," ucapnya.
Saksi kemudian melaporkan temuan mayat itu ke pos RW 02. Temuan mayat bayi itu lalu diteruskan ke polisi hingga polisi datang dan melakukan olah TKP.
"Bayi usianya diperkirakan dua hari, kondisinya sudah agak busuk," ucapnya.
Lebih jauh Supriyatin mengatakan pelaku bukan warga sekitar.
"Mungkin dia nyari tempat buat buang bayi," tuturnya.
Polisi saat ini masih menyelidiki temuan mayat itu. Polisi juga akan memeriksa rekaman CCTV yang ada di ujung gang untuk mengidentifikasi pelaku.
"CCTV di situ nggak ada, adanya di ujung gang, nanti kita coba cek," tandasnya.
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini