Tertawakan 'Gabut Award' PSI untuk DPR, Fahri: Kasihan

Tertawakan 'Gabut Award' PSI untuk DPR, Fahri: Kasihan

Tsarina Maharani - detikNews
Senin, 01 Apr 2019 18:42 WIB
Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah menertawakan 'Gabut Award' yang diberikan PSI untuk DPR. (Foto: Lamhot Aritonang)
Jakarta - Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah menertawakan 'Gabut Award' yang diberikan PSI untuk DPR. Fahri menyebut PSI tidak tahu apa-apa tentang kerja lembaga legislatif.

"Bagusnya terpilih dulu, biar ada anggotanya nanti di sini. Baru nanti berjuang. Sekarang belum paham apa-apa," kata Fahri di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (1/4/2019).

Dia menduga aksi pemberian award itu merupakan cara PSI menaikkan popularitas partai. Fahri menyebut 'Gabut Award' merupakan akal-akalan PSI.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


"Dugaan saya mereka ingin belokin karena survei belum ada, jadi pengin agak punya... ha-ha-ha. Saya tahu akal-akalnya. Tapi ya sudahlah. Ya makanya masuk DPR dulu. InsyaAllah bisa masuk," ujarnya.

Fahri pun berjanji akan mengajari PSI tentang tugas kedewanan jika partai yang diketuai Grace Natalie itu lolos ke Senayan. Namun, dia enggan mengomentari lebih jauh soal 'Gabut Award' PSI itu.

"Ini usaha saja biar mereka ada berita terus setidaknya sampai minggu tenang. Ini saya nyumbang (komentar) nih ha-ha-ha, ya sudahlah kasihan," ucap Fahri.


Sebelumnya, dipimpin salah satu anggota tim 'Bersih-bersih DPR' PSI, Daniel Tumiwa, PSI berencana menyampaikan 'Gabut Award' kepada pimpinan DPR. 'Gabut Award' diberikan karena PSI menilai DPR periode 2014-2019 memiliki kinerja terburuk sepanjang sejarah reformasi.

"Kami niatnya datang untuk menyampaikan sebuah award. Award ini karena kami prihatin atas kualitas dan kuantitas yang dihasilkan dalam 5 tahun periode kerja. Kami prihatin, kami sebagai anak muda yang mewakili aspirasi itu menyatakan sikap bahwa kami betul-betul prihatin," kata Daniel di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (1/4).

Namun tidak ada pimpinan DPR yang menerima penghargaan 'Gabut Award'. Salah satu alasannya karena PSI belum berkoordinasi terkait kehadirannya hari ini.


Simak Juga 'PSI Berikan 'Gabut Award' Untuk Anggota Parlemen':

[Gambas:Video 20detik]

(tsa/dkp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads