Dua bocah itu ditangkap pada Selasa (19/3) sore usai mencuri handphone di rumah korban Muhammad Arif, di Jalan Deli, Koja, Jakarta Utara. Kanit Polsek Koja AKP Andry mengatakan kedua bocah itu awalnya mendatangi rumah korban untuk meminta sumbangan.
"Korban sedang masak kemudian datang dua orang pelaku yang berpura-pura meminta sumbangan," ujar AKP Andry ketika dikonfirmasi, Rabu (20/3/2019).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Korban melanjutkan memasak, kemudian melihat dua orang masuk ke dalam kamar korban dan korban melihat kedua pelaku keluar dari kamar dan melarikan diri," ucapnya.
Mengetahui hal itu, korban lalu mengejarnya. Kedua bocah itu akhirnya ditangkap oleh warga setempat. Selanjutnya polisi membawa keduanya ke Polsek Koja untuk pemeriksan lebih lanjut.
"Korban mengejar sambil berteriak maling, pelaku berhasil ditangkap oleh warga sekitar. Selanjutnya para pelaku berikut barang bukti dibawa ke Polsek Koja guna proses penyidikan lebih lanjut," ujar Andry.











































