Prabowo Minta Pendukung Jaga TPS sampai Pagi Meski Tak Diberi Uang

Prabowo Minta Pendukung Jaga TPS sampai Pagi Meski Tak Diberi Uang

Bahtiar Rifa'i - detikNews
Sabtu, 16 Mar 2019 19:28 WIB
Foto: Bahtiar Rivai/detikcom
Serang - Capres Prabowo Subianto mengaku tak bisa beri uang untuk para saksi yang jaga TPS di Pemilu 17 April nanti. Tapi, ia meminta para saksi dan pendukung tetap menjaga penghitungan suara hingga pagi.

Hal ini ia sampaikan saat bertemu dengan pendukung pasangan 02 Prabowo-Sandiaga Uno di Rumah Aspirasi di lingkungan Ciwaru, Kota Serang, Sabtu (16/3/2019). Hadir ribuan massa dari berbagai daerah di Banten.

"Saudara saya minta bantu saya bekerja keras. Yakinkan saudaramu, tetanggamu, besan-besanmu, ipar-iparmu. Berbondong-bondong ke TPS, kemudian jangan cepat-cepat pulang. Harus ditunggu, dijaga, sampai malam sampai pagi. Begitu baru menang," kata Prabowo.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Namun, Prabowo menyampaikan permohonan maaf karena tidak bisa bayar saksi. Makanya, jika ada pendukung Prabowo-Sandiaga Uno diberi uang oleh pihak lain, ia harap pendukung bisa menerima tapi tetap memilih paslon 02.

"Tapi maaf tidak ada uang untuk saksi. Kalau ada yang bagi-bagi duit sama sembako terima aja. Itu uang kalian semua kok, uang yang mereka curi. Mereka kira rakyat bodoh semua," ujarnya.



Prabowo berjanji, bilamana ia dan Sandiaga terpilih, maka ia akan membentuk pemerintahan yang bersih dari korupsi. Ia berjanji akan memililh putra terbaik yang andal, cerdas juga ikhlas dan tidak akan korupsi.

"Saya akan memilih putra terbaik dengan catatan mereka handal cerdas tidak korupsi," paparnya. (bri/idn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads