Jasad keduanya ditemukan di Perumahan Jatiendah, Ujungberung, Kota Bandung pada Minggu (10/2/2019) dini hari.
"Dua korban ibu dan anak balita berhasil dievakuasi dengan kondisi meninggal dunia," ucap salah satu anggota SAR Bandung Ega Prasutia via pesan singkat kepada detikcom.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ega mengatakan saat ditemukan, jasad sudah bercampur dengan lumpur. Menurutnya, lokasi korban ditemukan tak jauh dari kediaman korban.
"Di belakang rumahnya. Posisinya saat ditemukan korban di bawah reruntuhan," kata Ega.
Dengan ditemukannya dua korban, saat ini jumlah korban sudah 3 orang. Sebelumnya salah seorang korban bernama Hani (22) ditemukan tewas.
Saksikan juga video 'Tanggul Masih Jebol, Paseh Bandung Langganan Banjir':
(dir/dkp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini