"Yang sudah di rumah sakit ini saya katakan ada 49 plus 18, sekarang posisi di IGD, kemudian sedang operasi, dan sedang pemulihan, dan sedang rawat inap," ujar Dirut RS Tarakan Dian Ekowati di RSUD Tarakan, Jalan Kyai Caringin, Cideng, Jakarta Pusat, Senin (24/12/2018).
Sebanyak 18 korban itu diizinkan pulang menjalani asesmen dan pemeriksaan di IGD. Para korban itu diperbolehkan pulang karena mengalami luka ringan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dian mengatakan kebanyakan korban mengalami patah tulang di bagian kaki dang tangan. Dian menegaskan tidak ada korban tsunami Banten yang meninggal dunia di RSUD Tarakan.
"Yang masih operasi lokasinya ada fraktur (retak atau patah) di kaki, fraktur di tangan, fraktur ekstranitas. Tidak ada korban yang meninggal di sini," jelas Dian.
Dalam peristiwa ini, ada 83 orang dari rombongan RSUD Tarakan yang berkunjung ke wilayah Anyer, Banten. Keberangkatan rombongan itu dalam rangka gathering karyawan koperasi.
"Karyawan rumah sakit ada tiga orang dalam rombongan itu. Kemudian, selebihnya adalah karyawan koperasi dan keluarganya total ada 83 kemarin berangkat 1 bis. Ternyata ada konvoi dengan kendaraan pribadi juga karena mungkin bus nggak cukup," tuturnya.
Dian menambahkan, saat ini Pemprov DKI mengirimkan ambulans ke lokasi bencana. Selain membantu pencarian korban, ambulans dikirim untuk membawa rombongan RSUD Tarakan yang masih berada di RSU Serang dan RSU Pandeglang.
"Sampai hari ini masih ada bantuan ambulans dari Dinas Kesehatan yang dikirim ke lokasi. Karena masih ada dari korban-korban ini yang berada di RSU Serang dan RSU Pandeglang, dan akan dievakuasi dibawa kemari," ujar Dian.
Pemprov DKI akan menanggung biaya pengobatan para korban di RSUD Tarakan. Dian mengatakan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sudah menyampaikan bahwa biaya korban ditanggung Pemprov DKI.
"Pak Gubernur juga sudah menyampaikan bahwa Provinsi akan membantu seluruh pembiayaannya," katanya.
Simak video 'Jumlah Korban Meninggal Tsunami Banten-Lampung Jadi 281 Orang':
(idn/idh)











































