Tanggapi Humphrey, TKN: Sosok Karismatik PPP Dukung Jokowi-Ma'ruf

Tanggapi Humphrey, TKN: Sosok Karismatik PPP Dukung Jokowi-Ma'ruf

Samsudhuha Wildansyah - detikNews
Kamis, 29 Nov 2018 20:28 WIB
Hasto Kristiyanto/Foto: Ari Saputra
Jakarta - Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf Amin tidak ambil pusing terkait dukungan PPP kubu Humphrey Djemat ke Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. Timses menyebut sosok-sosok karismatik di PPP berada di kubu Jokowi.

"Sosok-sosok yang karismatik di PPP itu telah memberikan dukungannya ke Pak Jokwoi-KH Ma'ruf," kata Sekretaris TKN Hasto Kristiyanto di Posko Cemara, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (29/11/2018).

Hasto menilai dukungan PPP kubu Muktamar Jakarta hanya bagian dari aksi-aksi yang ingin merusak kekompakan timses Jokowi-Ma'ruf. Dia menyebut keputusan PPP adalah mendukung pasangan Jokowi-Ma'ruf.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT





"Ya, ada pihak-pihak yang mencoba menganggu konsolidasi dari partai pengusung Pak Jokowi," kata Hasto.

"Mas Rommi dan Pak Arsul Sani, seluruh jajaran PPP terus bergerak meningkatkan dukungan ke Pak Jokowi-KH Ma'ruf Amin. Tetapi prinsipnya kami tidak campur tangan terkait urusan rumah tangga orang lain tetapi kami akan bersama-sama dengan PPP yang dipimpin Mas Rommy dan Pak Arsul Sani untuk bergerak bersama," sambung Hasto.

Capres Prabowo Subianto sebelumnya mendapat dukungan dari Humphrey Djemat selaku Ketum PPP Muktamar Jakarta. Prabowo menyambutnya dengan tangan terbuka.

"Saya pada malam hari ini telah terima kedatangan pimpinan PPP hasil Muktamar Jakarta yang telah diakui MA. Saya terima deklarasi PPP Muktamar Jakarta. Saya terima dukungan penuh tanggung jawab dengan penuh tekad untuk tidak mengecewakan rakyat dan bangsa Indonesia seluruhnya," kata Prabowo di kediamannya, Jl Kertanegara, Jakarta Selatan, Rabu (28/11).



(fdn/fdn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads