"Dampak tsunami belum bisa diketahui, karena komunikasi masih putus semuanya," kata Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho kepada detikcom, Jumat (28/9/2018).
Personel SAR, pihak kepolisian, hingga TNI di kawasan Palu dan Sulawesi Tengah pada umumnya sulit dihubungi. Ini menjadi kendala.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Telah terjadi rentetan gempa di Sulawesi Tengah. Donggala diguncang gempa 7,7 SR, Palu juga diguncang gempa 5,9 SR. Peringatan tsunami sempat diterbitkan BMKG tapi kemudian dicabut. (dnu/jbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini