Polisi mengamankan MS (52), sopir Minitrans yang terguling di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan. Polisi menduga MS kurang konsentrasi saat mengemudikan bus tersebut.
"Mengamankan pengemudi Bus Feeder TransJakarta nopol B-7558-TAA," kata Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Budiyanto lewat keterangannya, Kamis (20/9/2018).
Budiyanto menjelaskan, pihaknya menyita SIM milik MS dan STNK bus tersebut. Bus yang mengalami kecelakaan itu juga telah diamankan di Unit Laka Polda Metro Jaya.
"Barang bukti 1 lembar SIM BII umum An MS, 1 lembar STNK B-7558-TAA dan 1 unit kendaraan Bus Feeder Trans Jakarta nopol B-7558-TAA," jelasnya.
Sementara itu, para penumpang yang terluka akibat kecelakaan tersebut masih dirawat di RS Mintoharjo, Jakarta Pusat. Polisi saat ini masih menunggu hasil visum dari dokter.
"4 penumpang mengalami luka kemudian di bawa ke RS AL Mintoharjo untuk mendapat perawatan," ujar dia.
Polisi menduga penyebab bus tersebut karena sopir kehilangan konsentrasi saat menyetir.
"Diduga karena kurang hati-hati dan konsentrasi akhirnya bumper depan samping kiri menabrak separator busway kemudian oleng ke kanan dan terbalik dengan posisi ban kiri di atas," kata Budiyanto.
Polisi menduga penyebab bus tersebut karena sopir kehilangan konsentrasi saat menyetir.
"Diduga karena kurang hati-hati dan konsentrasi akhirnya bumper depan samping kiri menabrak separator busway kemudian oleng ke kanan dan terbalik dengan posisi ban kiri di atas," kata Budiyanto.
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini