Seorang warga bernama Muksid mengatakan kondisi tersebut terjadi sejak pagi tadi. Tidak diketahui penyebab kali itu berbusa.
![]() |
"Tadi pagi, semalam kan hujan," kata Muksid saat ditemui detikcom di lokasi, Jalan Mayor Madmuin Hasibuan, Margahayu, Kota Bekasi, Senin (3/9/2018).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tapi dia belum tahu apakah busa itu membuat badan gatal-gatal atau tidak. Kali itu biasa digunakan anak-anak untuk berengang.
"Mungkin gatal kali. Anak-anak suka mandi, yang mancing juga banyak. Tapi kalau airnya nggak kayak gini," sambungnya.
![]() |
Sementara seorang warga lainnya bernama Alex mengatakan bahwa kondisi kali berbusa itu kerap terjadi.
"Kemarin sempat bening, 2 minggu bening. Malam kan hujan gede, makanya gini, kemarin malam hujan," ujar Alex.
![]() |
Selain berbusa, kali tersebut juga menimbulkan aroma tidak sedap.
"Baulah, apalagi tadi pagi bau bangkai," tuturnya.