Gratis! 50 Bus TransJ Disiapkan untuk Penutupan Asian Games

Gratis! 50 Bus TransJ Disiapkan untuk Penutupan Asian Games

Indra Komara - detikNews
Minggu, 02 Sep 2018 11:37 WIB
Ilustrasi bus TransJakarta (Foto: Rifkianto Nugroho/detikcom)
Jakarta - Ada 50 bus TransJakarta (TransJ) gratis yang disiapkan dalam rangka penutupan Asian Games 2018. Bus yang digratiskan itu untuk rute Harmoni-Bundaran Senayan.

"(Warga) yang ingin ke GBK (Gelora Bung Karno) naik TransJakarta saja, bisa pakai bus gratis GR1 yang beroperasi sebanyak 50 unit," ucap Kepala Hubungan Masyarakat (Humas) TransJ, Wibowo, dalam keterangan tertulisnya, Minggu (2/9/2018).

Pria yang akrab disapa Bowo itu mengatakan jumlah bus gratis yang disiapkan hari ini lebih banyak dibanding Sabtu (1/9) kemarin. Bus gratis dengan kode GR1 rute Harmoni-Bundaran Senayan ini biasanya beroperasi pada hari kerja dan libur di akhir pekan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT




"Jumlah yang dioperasikan lebih banyak dibanding Sabtu (kemarin) yang hanya sebanyak 10 unit," ucap Bowo.

Bus gratis itu nantinya akan melaju di jalur biasa alias nonkoridor. Bus itu juga akan melintas di halte TransJ GBK yang berdekatan dengan pintu 6 GBK.

"Hari ini merupakan hari terakhir PT TransJakarta menggratiskan layanan mereka dalam rangka Asian Games 2018," ucap Bowo.




Tonton juga 'Suka Duka Dokter Atlet Asian Games':

[Gambas:Video 20detik]

(idn/dhn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads