"Ya karena memang itu posisinya, posisi oposisi," ujar Romahurmuziy setelah menghadiri sidang tahunan di gedung MPR-DPR-DPD, Senayan, Jakarta, Kamis (16/8/2018).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"(Pidato Zulkifli) itu sebagai Ketua MPR yang bercita rasa oposan," kata Rommy.
Menurut Rommy, kritik Zulkifli adalah konsekuensi otomatis dari posisi yang dipilihnya. Mengenai etika, Rommy menyerahkan kepada publik untuk menilai.
"Silakan publik yang menilai karena masing-masing pihak pemerintah KIK (Koalisi Indonesia Kerja) dan oposisi memiliki jurusnya. Jadi apakah itu etis atau tidak terpulang ke publik karena etika yang menegakkan publik sendiri," ujar Rommy.
Simak Juga 'Di Sidang Tahunan MPR, Jokowi Pamer Angka Pengangguran Menurun':
(bag/fdn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini