"OK OCE saya sudah diskusi dengan Bapak Gubernur Anies dan itu akan direpresentasikan di nasional. Kita akan bangun kewirausahaan yang luas kalangan muda dan kalangan emak-emak," ujar Sandiaga di gedung KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Jumat (10/8/2018).
Fokus yang akan dikonsentrasikan pasangan Prabowo-Sandiaga yakni memperluas lapangan kerja bagi WNI. Salah satunya dengan OK OCE.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Pidato Prabowo Usai Daftar Pilpres di KPU |
Sandiaga kemudian berbicara mengenai kemandirian ekonomi, khususnya stabilitas harga. Sandi berjanji menciptakan kestabilan harga jika terpilih.
"Kami sering turun bertemu dengan masyarakat dan dia menginginkan bahwa harga bahan pokok itu akan menjadi isu utama. Maka itu kami fokus dalam ekonomi, kita akan buka lapangan kerja seluas-luasnya dan juga kita ingin harga stabil dan terjangkau khususnya untuk ibu-ibu," pungkasnya.
Tonton juga video: 'Penuhi Kebutuhan Pangan Murah, Sandi Resmikan Gerai Tani OK OCE'
(dwia/dkp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini