Jakmania: Jika Meresahkan, Kami Minta Maaf

Jakmania: Jika Meresahkan, Kami Minta Maaf

Mei Amelia Rahmat - detikNews
Minggu, 01 Jul 2018 17:41 WIB
Foto: Ilustrasi, Jakmania. (Grandyos Zafna-detikcom)
Jakarta - Pertandingan sepakbola Liga Indonesia di PTIK, Jakarta Selatan, dinodai oleh ulah oknum Jakmania. Pihak Jakmania pun meminta maaf atas insiden tersebut.

"Selama kalau memang bisa dibuktikan bersalah dan kami meresahkan, kami minta maaf. Kalau kami meresahkan warga DKI kami minta maaf, tapi kami juga kan bagian dari warga DKI," ujar Sekjen Jakmania Dicky Soemarno saat dihubungi detikcom, Minggu (1/7/2018).


Dicky juga mempersilakan polisi untuk mengusut sejumlah insiden yang diduga melibatkan oknumnya itu. Pihaknya akan bersikap kooperatif.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Jadi kalau dari aku kalau temen-temen salah silakan mau diproses silakan, kita baik kok, kita menurut kok," imbuh Dicky.

Dicky menegaskan, pihaknya akan mematuhi aturan hukum yang berlaku. Jakmania juga tidak akan melindungi oknum yang melanggar pidana.

"Pokoknya kita patuh, kita mencoba mengikuti peraturan hukum. Ketika ada yang salah, memang pantas untuk diproses secara hukum kita akan membantu (polisi)," sambungnya.


Sementara ini, Dicky mengaku belum ada permintaan klarifikasi dari pihak kepolisian terkait insiden tersebut. Meski begitu, pihaknya siap untuk diklarifikasi oleh polisi kapan pun.

"Biasanya polisi selalu komunikasi dengan pengurus pusat. Sampai sekarang tidak ada polisi komunikasi ke kami ke pengurus," imbuhnya.

Beberapa insiden mewarnai pertandingan Persija saat berlaga melawan tim lawan di Stadion PTIK, Jakarta Selatan. Insiden pertama terjadi pemukulan terhadap anak Menetri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi pada Selasa 26 Juni lalu.

Insiden itu terjadi saat Persija melawan Persebaya. Satu orang telah dijadikan tersangka dalam kejadian ini.

Insiden kedua, terjadi penganiayaan terhadap pengemudi mobil Alex di kawasan Kebayoran Baru, Jaksel pada Sabtu (30/6) malam. Alex dikeroyok dan mobilnya dirusak karena merekam rombongan Jakmania saat berkonvoi. (mea/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads