Sandiaga tiba pukul 12.07 WIB, Senin (18/6/2018) menggunakan mobil Toyota Innova warna hitam berpelat B 1135 RFN. Mobil Sandi tampak langsung memasuki rumah Prabowo di Jalan Kertanegara No 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Di depan rumah Prabowo terlihat juga 4 mobil terparkir.
Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta M Taufik juga terlihat hadir. Satu jam Sandi berada di dalam rumah Prabowo.
Pukul 13.09 WIB, Sandi keluar dari rumah Prabowo bersama Taufik. Sandi mengatakan, dirinya bertemu dengan Prabowo untuk halalbihalal sekaligus melaporkan pertemuan dirinya dengan beberapa tokoh.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dan untuk menjaga persatuan, harapannya kita nanti karena kita sekarang mempersiapkan untuk tanggal 27 Juni, untuk pilkada, lagi dicari waktunya kapan bisa silaturahmi yang sederhana. Halalbihalal Gerindra mungkin di DPP," sambungnya.
Pertemuannya dengan Prabowo juga membahas geliat ekonomi di Jakarta. Sandi menyampaikan perkembangan ekonomi di Jakarta sudah meningkat. Salah satu contohnya, kata Sandi yakni nilai transaksi di Jakarta Fair yang lebih dari target.
"Saya laporkan ekonomi di DKI sudah membuahkan hasil awal, bahwa transaksi yang ada di beberapa titik yang kita monitor termasuk Jakarta Fair kemarin sudah di atas dari target yang dicanangkan tahun ini," katanya.
Usai dari rumah Prabowo, Sandi bersama Taufik menuju Jakarta Timur. Sandi akan menghadiri halalbihalal Majelis Tinggi Bamus Betawi.c (idn/jor)