Saat Edy Ingin Terapkan Program Djarot Andai Jadi Gubernur Sumut

Debat Pilgub Sumut 2018

Saat Edy Ingin Terapkan Program Djarot Andai Jadi Gubernur Sumut

Erlangga Resi - detikNews
Sabtu, 05 Mei 2018 20:43 WIB
Saat Edy Ingin Terapkan Program Djarot Andai Jadi Gubernur Sumut
Foto: dok. Istimewa
Medan - Debat soal penanganan dan pencegahan korupsi antara Djarot Saiful Hidayat dengan Edy Rahmayadi, dua cagub Sumut 2018, berjalan dinamis. Saat Djarot memaparkan caranya mencegah korupsi, Edy malah ingin menerapkannya andai menang. Seperti apa?

Djarot awalnya mengungkit kasus korupsi era Gubernur Gatot Pujo Nugroho sebelum bicara caranya mencegah korupsi.

"Terjadinya korupsi di zamannya kepemimpinan Pak Gatot itu adalah persoalan hukum, tetapi ini bisa terjadi karena pengelolaan APBD tak transparan, timbul sekongkol eksekutif gubernur, legislatif dan swasta," ujar Djarot di Hotel Santika Premiere, Medan, Sabtu (5/5/2018).


"Oleh karena itu, Djarot Sihar akan hadirkan tata pemerintahan transparan dan pengalaman kelam masa lalu tak terjadi lagi di Sumut. Saya yakin Sumut punya SDM dan alam sangat luar biasa, maka Sumut akan jadi teladan di masa datang," imbuh Djarot menjelaskan caranya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Mendengar jawaban Djarot, Edy berterima kasih. Ketum PSSI itu lalu mengatakan dirinya ingin menerapkannya jika menang.

"Terima kasih masukannya Pak Djarot. Nanti pada saat jadi gubernur saya laksanakan itu," tutur dia.

(gbr/tor)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads