Mobil-mobil ini berada di bagian belakang Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta. Pantauan di lokasi, Senin (4/12/2017), mobil-mobil ini berwarna biru tua semuanya.
Pelat nomor polisinya mobil-mobil tersebut berwarna merah, tanda milik negara. Saking tidak terawatnya, ada pelat nomor yang terlepas bautnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Tak hanya mobil, ada pula bus-bus DPR yang terlihat telantar dan berkarat. Senada dengan mobil dinas Xenia itu, bus-bus tersebut berwarna biru. Setidaknya ada 20 mobil-mobil dinas dan 5 bus yang telantar di kompleks DPR.
Tak jelas betul kenapa banyak mobil dan bus ini dibiarkan begitu saja. Belum ada keterangan pula apa peruntukan dan berapa nilai kendaraan-kendaraan ini.
Plt Sekretaris Jenderal DPR Damayanti belum memberikan keterangan soal mobil-mobil dan bus yang merana ini. Panggilan telepon dari detikcom tidak diangkatnya. Pesan singkat via WhatsApp juga hanya dibacanya, dan belum dibalas sampai pukul saat ini pukul 16.25 WIB. (dnu/elz)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini