Anies Cek Tanah Abang Diam-diam

Anies Cek Tanah Abang Diam-diam

Arief Ikhsanudin - detikNews
Sabtu, 25 Nov 2017 15:31 WIB
Anies Cek Tanah Abang Diam-diam
Kawasan Pasar Tanah Abang, Sabtu (28/10/2017). Foto: Agung Pambudhy
Jakarta - Pemprov DKI Jakarta terus menggodok konsep penataan Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat. Penggodokan konsep dilakukan dengan mengunjungi Tanah Abang meski secara diam-diam.

Anies membenarkan dirinya datang ke Tanah Abang, Jumat (24/11). Dia mengaku sedang melakukan kegiatan rahasia atau klandestin. Hal itu dilakukan untuk mengecek kondisi Tanah Abang.

"Kami sebenarnya ke sana mau klandestin saja. Saya melihat dulu lapangan," ujar Anies di Lebak Bulus, Jaksel, Sabtu (25/11/2017).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebelum melakukan klandestin, Anies mengaku melihat sejumlah laporan, video dan simulasi. Namun dia ingin memastikan sebelum membuat rencana penataan.

"Kami lihat persis situasinya, ada beberapa perubahan (rencana penataan), sudah kita lihat dan kita akan revisi dari rencana yang ada. Nanti, sesudah itu matang, akan kita sampaikan," sambungnya.

Anies menargetkan pelaksanaan penataan Pasar Tanah Abang dilakukan segera. Minggu ini akan kembali digodok konsep penataan.

"Kita lihat, nanti begitu diputuskan tentu perlu waktu untuk mengimplementasikan. Waktu pelaksanaan kira-kira, mudah mudahan awal Desember," kata Anies. (aik/fdn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads