"Yang namannya sekarang hati-hati lah PDIP, kita ini selalu jadi target karena yang namanya pemerintahan dan negara sedang melakukan pemeberantasan korupsi. Jadi salah satu hal yang jadi persyaratan insya Allah jangan itu sentuh-sentuh barang yang membuat KPK dan Kejagung bangun," kata Megawati, di kantornya, Jl Diponegoro, Jakarta Pusat, Minggu (15/10/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kalau saya dengar orang ini ibu kayaknya akan ada OTT, itu saya pikir nggak bisa tidur. Sepertinya itu dia sudah susah sekali diangkat," ujarnya.
Ia mengatakan jangan sampai kepala daerah dari PDIP tersangkut kasus korupsi seperti partai lain. Hal itu karena menurutnya proses penjaringan calon kepala daerah yang diusung berdasarkan seleksi yang ketat sehingga jangan sampai memalukan partai.
"Saya mau tegaskan jangan sekali-kali. Kalau sudah dibawa PDIP, jangan seperti partai lain," ucapnya. (yld/rvk)











































