PAN Ajak Fraksi Lain Kompromi Presidential Threshold 10 Persen

PAN Ajak Fraksi Lain Kompromi Presidential Threshold 10 Persen

Andhika Prasetia - detikNews
Kamis, 06 Jul 2017 12:36 WIB
PAN Ajak Fraksi Lain Kompromi Presidential Threshold 10 Persen
Sekretaris Fraksi PAN Yandri Susanto (Andhika Prasetia/detikcom)
Jakarta - Partai Amanat Nasional (PAN) siap mengajak fraksi lain supaya sepakat dengan ambang batas capres atau presidential threshold (PT) sebesar 10 persen. Angka tersebut dinilai sebagai jalan tengah soal angka PT.

"Kita beberapa hari ini pertemuan sangat intensif dengan fraksi-fraksi yang keukeuh di nol persen dan yang 20 persen. Kita ajak juga ke angka 10 persen. Kalau misalkan itu menjadi titik temu, saya kira selesai sudah RUU Pemilu tanggal 10 Juli bisa diambil keputusan," kata Sekretaris F-PAN Yandri Susanto di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (6/7/2017).

"Sinyal untuk ke situ 20 ke 10 persen ada, tapi yang 0 ke 10 lebih bisa menerima jalan tengah itu," ucap Wakil Ketua Pansus RUU Pemilu tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



PAN sejak awal mengusulkan PT di angka nol persen. Tapi angka tersebut bisa saja berubah dengan melihat dinamika yang ada di DPR. PAN mengaku siap berkompromi soal PT sebesar 10 persen, tapi belum siap di angka 20 persen.

"Jadi kelihatannya ada semacam titik temu, kalau misalkan 20 persen terlalu tinggi dan 0 persen juga dianggap terlalu ekstrem karena tidak ada presidential threshold-nya, maka angka 10 persen untuk jumlah kursi DPR dan 15 persen suara sah itu bisa menjadi alternatif semua fraksi," tutur Yandri.



Pemerintah sampai saat ini diketahui masih berkukuh soal PT sebesar 20 persen. PAN berharap pemerintah siap berkompromi menurunkan angka PT.

"Tanya ke pemerintah dong. Tapi kalau menurut kami ya sebaiknya mau kalau itu menjadi titik temu ya," ujarnya. (dkp/imk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads