Cemburu Kekasihnya Diajak Jalan, Agung Bacok Jihan di Bekasi

Cemburu Kekasihnya Diajak Jalan, Agung Bacok Jihan di Bekasi

Mei Amelia R - detikNews
Sabtu, 13 Mei 2017 13:01 WIB
Cemburu Kekasihnya Diajak Jalan, Agung Bacok Jihan di Bekasi
Ilustrasi (Thinkstock)
Jakarta - Polisi menangkap 2 pelaku pengeroyokan dan pembacokan di Kota Bekasi, Jawa Barat. Keduanya ditangkap karena mengeroyok Jihan hingga terluka di Margahayu, Bekasi Timur. Motif pengeroyokan adalah masalah asmara.

Kasubag Humas Polres Metro Bekasi Kota AKP Erna Ruswing mengatakan kejadian itu bermula ketika Jihan mengantar teman wanitanya di Rawalumbu. Setelah itu, Jihan langsung disandera oleh pelaku yang berjumlah 4 orang ke daerah Margahayu.

Pelaku geram karena wanita yang diantar Jihan adalah kekasih salah satu pelaku. Para pelaku juga membacok Jihan dengan celurit sehingga Jihan mengalami luka di bagian perut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Pelaku pengeroyokan atas nama Kresna Agung, Amir Fauzan, Tesa, dan Gandul," ujar Erna kepada detikcom, Sabtu (13/5/2017).

Mendapat laporan pengeroyokan tersebut, Polsek Bekasi Timur bergerak menangkap pelaku. Polisi menangkap 2 pelaku pengeroyokan dan pembacokan atas nama Agung dan Amir, sedangkan 2 pelaku lainnya masih dalam pengejaran.

"Dari pelaku diamankan barang bukti sebilah celurit," ucapnya.

Erna mengatakan motif pengeroyokan dan pembacokan tersebut adalah Agung cemburu terhadap kekasih Jihan. "Pelaku Agung cemburu karena kekasihnya diajak jalan korban," katanya. (mei/rvk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads