Jebol Atap Kamar Mandi, 17 Tahanan Polres Malang Kabur

Jebol Atap Kamar Mandi, 17 Tahanan Polres Malang Kabur

Idham Kholid - detikNews
Rabu, 19 Apr 2017 09:42 WIB
Jebol Atap Kamar Mandi, 17 Tahanan Polres Malang Kabur
Foto: Ilustrasi/Thinkstock
Jakarta - Sebanyak 17 tahanan Polres Malang, Jawa Timur, kabur dari ruang tahanan. Mereka kabur dengan menjebol atap kamar mandi.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Humas Polri Brigjen Rikwanto mengatakan 17 tahanan itu melarikan diri pada Rabu (19/4/2017) sekitar pukul 02.00 WIB.

"Diduga tahanan tersebut melarikan diri dengan cara menjebol atap di atas ruang kamar mandi tahanan," kata Rikwanto dalam keterangannya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dari 17 tahanan yang melarikan diri itu, kata Rikwanto, terdapat 12 tahanan Satuan Narkoba dan 5 tahanan Satuan Reskrim. "Saat ini sedang dilakukan pencarian," ujarnya.

Berikut ini identitas para tahanan yang melarikan diri:

1. Khusnus Muhajar
2. Bendot
3. Rusdi Adi
4. Slamet
5. Toni Aji
6. Fahrul Agus
7. Suyadi
8. Muhamad Nawir
9. Iwan Junaidi
10. Ahmad Naimul
11. Karisma
12. Abdul Rohman
13. Adi Mustofa
14. Nurhadi
15. Burhanudin
16. Faris
17. Ali (idh/nkn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads