"Sudah memastikan pagi-pagi ada siapa di sana. Bahkan salat subuh pun kami bersama masyarakat setempat, untuk mencari tahu soal hari-H dan jamnya," ujar Kapolda Metro Jaya Irjen M Iriawan kepada wartawan di Kodam Jaya, Jakarta Timur, Kamis (13/4/2017).
Upaya tersebut dilakukan untuk mencari saksi-saksi dan menganalisis waktu, lokasi, serta situasi di sekitar lokasi kejadian. Harapannya, polisi dapat mengetahui ada-tidaknya kejanggalan dalam kejadian tersebut.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dia menambahkan timnya saat ini masih terus bekerja. Sejumlah saksi telah dimintai keterangan untuk melacak jejak pelaku, termasuk istri Novel.
Polisi juga telah mendapatkan foto-foto orang yang dicurigai. Sebelumnya, orang yang dicurigai itu terlihat sering mondar-mandir di dekat rumah Novel. (/fdn)











































